Sony Xperia Z5 Dual : Hybrid Autofocus 0.03 Detik

Sony Xperia Z5 Dual
Saatnya kita milik Sony Xperia Z5 Dual, kita tidak hanya bisa menikmati smartphone kelas atas dengan fitur mumuni. Banyak konten - konten menarik yang diberikan sebagai bonus, yang diberikan oleh Sony Music dan Sony Entertainment.

Desain

Desain bodi minimalisnya tampil elegan dengan material logam yang tipis. Seluruh bagian samping dibuat rapi dan minimalis. Layar IPS seluas 5.2 Inch menutupi sebagian besar sisi depannya. Sebagai pengaman, tersedia sensor sidik jari yang juga bisa dipakai orang terdekat.

Urusan hiburan, kita akan sangat dimanjakan dengan Sony Xperia Z5 Dual. Selain banyak aplikasi gratis, ada segudang konten ekslusif yang ditawarkan di Xperia Lounge. Ada tebak skok Liga Champions, berhadiah produk Xperia Z5 dan bola Adidas, juga ada hadiah ke Wina, Austria untuk menyaksikan event Star Wars Identities. Urusan konten, Sony berkomitmen untuk terus memanjakan konsumennya seperti ini. Konten lainnya tentu saja adalah film produksi Sony Entertainment dan Sony Music, dan ada juga kerjasama dengan beberapa merchant seperti Lazada.

Kinerja

Ada issue overheat di produk sebelumnya, Sony Xperia Z3+. Pada seri Sony Xperia Z5 ini, masalah ini tidak terjadi lagi, meskipun masih tetap menggunakan Qualcomm Snapdragon 810. Performa prosesor yang dipakai memang masuk kelas atas, masih sekelas dengan iPhone 6S. Beberapa skor uji menunjukkan persaingan kinerjanya saling berkejaran.

Dari hasil uji yang dilakukan oleh SINYAl, didapatkan skor 58656 (AnTuTu), 61.1 fps (Nenamark), 28861 (Nenamark), dan 23156 (AnTuTu Browser). Coba bandingkan dengan skor AnTuTu smartphone papan atas lainnya, seperti Samsung Galaxy S6 (69396), iPhone 6S (59074), HTC One M9+ (50282), dan LG G4 (48693).

Untuk urusan baterai, Sony Xperia Z5 Dual ini dibekali dengan mode Staminda Mode, yang memberikan daya tahan baterai lebih lama. Saat daya baterai minim, mode Ultra Stamina Mode sanggup melakukan tambahan waktu pakai, meski hanya fungsi dasar saja. Hasilnya, baterai 2900 mAh cukup menjanjikan untuk pemakaian yang lama.

Multimedia

Teknologi kamera digital Sony ikut dibenamkan di Sony Xperia Z5 Dual ini. Kamera Sony Xperia Z5 Dual dibekali serangkaian teknologi baru, mulai pengembangan teknologi chip, sensor, dan engine. Resolusi ditingkatkan jadi 23 MP (f2.0), dengan sensor Exmor RS. Sony banyak mengadopsi teknologi untuk upgrade kamera Sony Alpha.

Dengan Hybrid Autofocus, autofokus berlangsung cepat, hanya 0.03 detik saja. Ini sangat berguna saat memotret objek bergerak. Pilihan ISO hingga 12800 sangat membantu saat pemrotretan minim cahaya. Fungsi rekam videonya mengacu pada evolusi kamera Sony SteadyShot, yang bisa mengurangi getar akibat goncangan.

Software juga dikembangkan lebih jauh, misalnya opsi di mode AR Effect makin banyak, termasuk aplikasi Sticker Creator dan AR Mark. Tentu saja kemampuan rekam video 4K masih sulit ditandingi saat ini. Kualitas audionya sangat terbantu dengan audio DSEEHX, yang mampu menghadirkan nada bass, treble, dan vokal yang pas. Jika ditampilkan lewat speaker aktif, lewat kanal 3.1, kualitas audio sangat prima.

Daya Saing

Pesaing berat dari Sony Xperia Z4 Dual adalah Samsung Galaxy S6 Edge, yang hanya berkamera 16 MP. Bahkan dikelas harganya, posisinya setara dengan Apple iPhone 6 yang legendaris (hanya berkamera 8 MP dan memori internal hanya 16 GB tanpa eksternal memori).

Spesifikasi

  • Jaringan : Dual GSM aktif, GPRS/EDGE, HSPA, LTE
  • Dimensi : 146 x 71 x 7.3mm, 154 gram
  • Baterai : Li-ion 2900 mAh
  • Layar : 5.2 Inch, IPS LCD, 1080 x 1920 pixel
  • OS : Android 5.1.1 Lolipop
  • Prosesor : Qualcomm MSM8994 Snapdragon 810, Quad Core 1.5 GHz + Quad Core 2 GHz, GPU Adreno 430
  • Kamera : 23 MP, auto fokus, LED Flash, video 2160p@30fps, front camera 5.1 MP
  • Audio Player : MP3/eAAC+/WAV/flac
  • Video Player : Xvid/MP4/H.265
  • Radio : FM Stereo RDS
  • Koneksi Nirkabel : WiFi, HSDPA, Bluetooth v4.1 A2DP
  • Koneksi Kabel : microUSB v2.0, USB Host, Jack Audio 3.5 mm
  • Memori : Internal 32 GB, RAM 3 GB, Eksternal : microSD up to 200 GB
  • Messaging : SMS, MMS, Email, Push Mail, IM
  • Lain - lain : GPS/A-GPS Glonass, Fast Battery Charging, MHL 3 TV-out.

Sumber Referensi : Majalah Sinyal edisi 237/XII 20 November - 03 Desember 2015

Sony Xperia Z5 Dual : Hybrid Autofocus 0.03 Detik Sony Xperia Z5 Dual : Hybrid Autofocus 0.03 Detik Reviewed by Ryan Angga on 12:58:00 PM Rating: 5

No comments:

Powered by Blogger.